SURABAYA – Memasuki usia ke 55 tahun sejak didirikan pada 17 April 1960 lalu, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) saat ini, telah menjadi organisasi mahasiswa terbesar di Indonesia. Peringatan Hari Lahir (Harlah) PMII ke 55 inipun dilaksanakan di kota berdirinya PMII, Surabaya.
“55 Tahun lalu, PMII telah didirikan di Surabaya. Dan alasan kita memilih Surabaya sebagai lokasi Harlah ke 55 PMII ini, adalah untuk merefleksikan semangat perjuangan pendiri,” ungkap Aminuddin Ma’ruf, Ketua Umum Pengurus Besar PMII.
Adapun peringatan Harlah PMII ke 55 tersebut
dilaksanakan sejak Rabu (15/4) hingga Jum’at (17/4) ini. Peringatan
tersebut dilaksanakan dengan berbagai rangkaian kegiatan, mulai dari seminar nasional,
aksi donor darah, aksi bantuan sosial, refleksi Harlah dan Panggung seni
budaya, serta serangkaian puncak Harlah yang akan dilaksanakan nanti malam,
(17/4).
“Untuk rangkaian kegiatan Harlah ini, kita memilih kampus dan masjid sebagai lokasi kegiatan. Karna kita sebagai organisasi mahasiswa Islam, harus kembali kepada tujuan organisasi,” ungkapnya.
Untuk diketahui, puncak Harlah akan akan
dilaksanakan di Masjid Al Akbar Kota Surabaya. Puncak harlah tersebut akan
dihadiri oleh Pendiri PMII, Majelis Pembina Nasional (Mabinas) PMII, Ikatan
Alumni (IKA) PMII, Presiden RI dan beberapa menteri yakni Menteri Sosial
(Mensos), Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Menteri Agama (Menag), Menteri
Pariwisata (Menpar), Menteri Tenaga Kerja (Menaker), Menteri Riset, Teknologi
dan Perguruan Tinggi (Menristekdikti). Akan hadir juga Gubernur Jawa Timur dan
Gubernur Jambi.
Rangkaian puncak Harlah akan diawali dengan istighadzah
bersama 20 ribu kader PMII, yang akan dipimpin oleh Habib Luthfi.
Dilanjutkan dengan pemberian penghargaan bintang Sembilan yang terdiri dari
tiga kategori penghargaan. Di antaranya Bintang Sembilan Maha Cipta Pergerakan,
Bintang Sembilan Maha Karya Pergerakan, dan Bintang Sembilan Abdi Karya
Pergerakan. Kegiatan ini akan ditayangkan secara live di TV9.
PMII Cabang Malang sendiri telah memberi fasilitas dan konsumsi untuk sahabat-sahabati seluruh rayon-komisariat di Malang dengan menyediakan lebih kurang 23 bus untuk mengantar anggotanya pada acara harlah nasional ini. Tak lupa, lebih dari 15 sahabat-sahabati dari Rayon Al-Haddad (Fakultas Teknik - UM) juga ikut serta dalam rombongan tersebut. Lihat Galeri Harlah Nasional.
PMII Cabang Malang sendiri telah memberi fasilitas dan konsumsi untuk sahabat-sahabati seluruh rayon-komisariat di Malang dengan menyediakan lebih kurang 23 bus untuk mengantar anggotanya pada acara harlah nasional ini. Tak lupa, lebih dari 15 sahabat-sahabati dari Rayon Al-Haddad (Fakultas Teknik - UM) juga ikut serta dalam rombongan tersebut. Lihat Galeri Harlah Nasional.
Editor
|
:
|
Dika Pramono
|
Sumber
|
:
|
http://www.pmii.or.id/hadiri-puncak-harlah-55-pmii/
|
Tags
|
:
|
Harlah, Milad, Ultah,
Anniversary, Surabaya,, PMII, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia
|
0 comments:
Post a Comment